Skip to main content
Artikel

Hari Air Sedunia 2021

Hari Air Sedunia 2021
#BNN #StopNarkoba #CegahNarkoba

Perayaan ini bermula pada 22 Desember 1992. Saat itu, Konferensi Perserikatan Bangsa-Bangsa (PBB) tentang Lingkungan dan Pembangunan di Rio de Janeiro, Brazil diselenggarakan. Pada tahun yang sama, Majelis Umum Perserikatan Bangsa-Bangsa memutuskan bahwa tanggal 22 Maret setiap tahunnya akan diperingati sebagai Hari Air Sedunia. Namun dalam pertemuan itu, diputuskan Hari Air Sedunia mulai diperingati pada 22 Maret 1993.

Setiap tahun, tema Hari Air Dunia selalu berganti. Untuk itu ditunjuk badan PBB yang berkompeten sebagai koordinator sesuai dengan tema pada tahun 2021, temanya adalah Valuing Water atau menghargai air.

Nilai air lebih dari sekadar harganya. Air memiliki nilai yang sangat besar dan kompleks bagi rumah tangga kita, budaya, kesehatan, pendidikan, ekonomi dan keutuhan lingkungan alam kita. Jika kita mengabaikan salah satu dari nilai-nilai ini, maka risikonya adalah pengelolaan sumber daya yang salah, padahal jumlah air terbatas dan tak tergantikan.

Yuk mulai dari diri kita sendiri menghargai air, menghemat air, dan menjaga lingkungan.

– Selamat Hari Sedunia –

#worldwaterday
#selamathariairsedunia
#valuingwater

Kirim Tanggapan

made with passion and dedication by Vicky Ezra Imanuel